human organized search engine adalah

Apa itu Human Organized Search Engine?

Posted by

Dalam ilmu SEO, terdapat berbagai jenis search engine yang perlu kamu pahami untuk bisa menyajikan jasa SEO website bulanan yang lebih optimal. Artikel kali ini akan membahas lengkap tentang apa itu Human Organized Search Engine. Yuk, simak selengkapnya!

Apa itu Human Organized Search Engine?

Human Organized Search Engine adalah search engine yang terdiri dari sekelompok orang maupun individual yang mencari pengetahuan, informasi dan jawaban melalui internet. Berbeda dengan search engine seperti Google, Bing dan sejenisnya, human search engine menggunakan manusia yang akan berperan untuk mengindeks website yang tampil, bukan algoritma.

Baca juga: 10 Contoh Teknologi Informasi yang Banyak Digunakan, Lengkap!

Fungsi Human Organized Search Engine

Fungsi Human Organized Search Engine adalah untuk menemukan berbagai informasi yang tidak dapat ditemukan oleh search engine biasanya. Dalam hal ini, Google atau search engine dengan algoritma bisa menemukan berbagai informasi sederhana serta bermanfaat untuk mengecek “quick fact”.

Sementara itu, Human Organized Search Engine bisa menyajikan informasi yang jauh lebih dalam, original dan bermanfaat sebagai solusi dari masalah-masalah perusahaan yang kompleks.

Contoh dari Human Organized Search Engine

Salah satu contoh Human Organized Search Engine adalah AOP atau Article One Partners, yang mana merupakan jaringan global yang terdiri dari 40.000 periset di 170 negara. 42% dari periset tersebut merupakan lulusan sarjana magister dan master yang berasal dari jurusan sains, teknologi hingga engineering.

Baca juga: Apa itu Metacrawler dan Bedanya dengan Search Engine?

Baca juga  Apa Itu Veracity Big Data dan Contohnya?

Perbedaan Human Organized Search Engine dan Computer Created Search Engine

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, perbedaan Human Organized Search Engine dan Computer Created Search Engine yang paling utama adalah dari segi pelaksana dan sistemnya. Human Organized Search Engine menggunakan manusia sebagai “crawler” informasi. Sementara, Computer Created Search Engine menggunakan algoritma khusus yang berperan sebagai “laba-laba” untuk mengumpulkan informasi dari berbagai situs.

Referensi:

Forbes, A Human Search Engine That Beats Google. Diakses tanggal 9 Oktober 2022.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *